Menghadiri Acara Maulid Nabi SAW: Kehadiran Diri di Tahun 2019

Banyak undangan disebar untuk menghadiri Maulid Nabi Muhammad saw baik melalui surat-surat resmi, melalui wa, maupun melalui corong pengeras suara yang disampaikan di pengajian ataupun sebelum dilakukan upacara Salat Jum’at. Dengan itu maka banyak hadirin yang menyimaknya berpeluang hadir di acara Maulid Nabi Muhammad saw.

Menyempatkan Hadir

Dari sekian banyak informasi yang sempat disimak, alhamdulillah saya sempat hadir antara lain di Maulid MTJS (Majelis Taklim Jum’at Subuh), yang diadadan pada Jum’at Bakda Subuh di Bedagan, sebelah timur Kantor Pemerintah Kota Semarang. Juga di sekitar RT dan RW Beringin dan Wates, yang kehadirannya bisa dengan cara mendengarkan di musholla atau pun di rumah karena pengeras suaranya sudah begitu banter (keras) sehingga bisa diterima oleh sejumlah masyarakat lingkungan yang siap menyimak acara mauludan dari jarak jauh. Di masyarakat, sempat juga hadir di Masjid Jami’ Nurul Huda, Kelurahan Ngadirgo, yang menghadirkan muballigh kondang Bapak Kiai Haji Anwar Zahid, dari Bojonegoro, Jawa Timur yang dihadiri oleh ribuah jamaah yang berjalan kaki, berkendaraan roda dua, juga sangat banyak yang menaiki roda empat. Sekalipun jalan di kelurahan itu belum diperlebar dengan cukup. Insya Allah hati masyarakat sudah cukup lapang dengan dilaksanakannya acara Maulid Nabi saw bersamaan dengan peresmian masjid kelurahan yang bertingkat itu. (Erfan Subahar).

2328

2,328 thoughts on “Menghadiri Acara Maulid Nabi SAW: Kehadiran Diri di Tahun 2019

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *