Menulis: Pasca Visiting Professor

Sepulang dari Brisbane 2 November 2013, langsung bertemu kenyataan lain. Selain menghadapi kuliah S1 (6 kelompok yang selama ini ditinggal); S2 (2 kelompok yang kebetulan dilakukan bersama team teaching), saya menghadapi tugas Narasumber PLPG yang dahulu baru 3 tahap, saya tinggal ke Universitas Queensland. Padahal diumah, masih ada vinishing perbaikan rumah, yang karena tukangnya kurang menguasai teknis, akhirnya mundur sebulan […]

Menyeminarkan Hasil Penelitian dari Visiting Professor

Setelah meneliti dan melaporkan hasilnya ke IAIN Walisongo, maka hari Kamis inilah saat menyeminarkan hasilnya. Yaitu hasil laporan yang selama ini saya buat dan mewujudkan sosoknya dalam perjalanan proses final hasil akhirnya. Seminar hasil kunjungan kami ke Australia, siap diseminarkan. Acara seminar, memaparkan tiga kelompok peserta, yaitu peserta dari kalangan program doktor dalam rangka pembuatan dan pematangan disertasinya, post doktor […]

Ungkapan Hikmiyah Ke-8

71. Niat itu penting. Sebab niat yang berkualitas bisa mendongkrak pahala lebih besar dari pahala amal itu sendiri (Erfan S, 15-11-2013). 72. Kesibukan dapat membuat lupa menulis. Sejak sibuk mengumpulkan data laporan, mikir penyiapan mantu, finishing rehap rumah, terus mengisi PLPG, juga mengisi kuliah S1 dan S2 yang ditinggal untuk bertugas ke tempat lainĀ  (Erfan S 1-12-2013). 73. Acara pengantenan […]

Menjadikan Web Wahana Silaturrahmi

Silaturrahmi pada masa sekarang bisa mudah juga bisa sukar. Mudahnya kalau sudah dibiasakan, sehingga jika pada awalnya terasa seperti berat, maka dengan pembiasaan yang konsisten yang asalnya berat jadi ringan. Namun, jika silaturrahmi selalu saja hanya dalam janji tidak pernah dipenuhi; atau selalu ditunda maka ia akan menjadi sukar dilaksanakan. Maka jalan yang membuat kita gampang, mulai saja dilakukan silaturahmi. […]

Kunjungan Studi; Seberat Ibadah Haji

Melakukan kunjungan studi itu cukup berat. Iti jika tugas-tugas dilakukan secara benar dan sungguh-sunguh. Beratnya bisa seberat melakukan ibadah haji. Lebih-lebih jika kunjungan yang dilakukan, seperti kali ini hanya diberi jatah waktu 3.5 minggu, dengan kewajiban harus melakukan tugas yang berlipat. Yaitu tugas mengikuti pelatihan penelitian, menyusun laporan indivdual, juga menyusun laporan tim. Belum beratnya, mondar mandir menemukan data di […]

Menghadapi PLPG Pasca Kunjungan Ke UQ

Setelah melakukan kunjungan ke Universitas Queensland, tugas PLPG dilanjutkan. Pada tugas yang dilaksanakan pada saat ini, saya tidak langsung memulai di minggu pertama melainkan, setelah minggu yang kedua. Satu sisi karena fisik masih berat, pada sisi lain saya harus menyelesaikan penyusunan laporan tim dan individual. Sejak pasca kunjungan ke UQ, jadwal tugas PLPG saya sebagai berikut ini. Tahap Pertama PLPG […]

Dari Brisbane ke Jakarta lalu Semarang

Seperti direncanakan waktu pulang akhirnya tiba. Pada hari Jum’at, 1 November 2013, pukul 07.00 tim 18 IAIN Walisongo dengan menaiki kendaraan sejenis Elf resmi meninggalkan Universitas Queensland. Perjalanan awal di darat ini akan membawa tim menuju Bandara Brisbane, untuk selanjutnya dari Brisbane kita akan berangkat melalui udara dengan Qantas pada pukul 9.25 menuju Sydney; dan dari Sydney pukul 14.25 dengan […]

Laporan Tim dan Laporan Individual (23-24)

Membuat laporan Tim dan Laporan Akhir adalah tugas kita di dua hari terakhir ini. Pada hari Rabu, 30 Oktober 2013, laporan tim disiapkan penyelesaiannya, sementara laporan individual juga terus disempurnakan finishingnya. Bahkan untuk kedua yang terakhir ini, informasi dari IAIN Semarang sudah disampaikan berkenaan dengan format kofer laporan dan jumlah laporan yang harus dibuat. Sebelum tibanya waktu pulang, Jum’at 1 […]

Seminar Internasional dan Wellcome Lunch (22)

Pada hari Selasa, 29 Oktober 2013 ini, acara resminya penutup. Karena tim walisongo ke-2, yang berjumlah 20 orang sudah datang di UQ dan sudah memasuki ruang khusus penerimaan di Gedung 14 Level 6, pada sekitar pukul 11.00 siang. Dengan acara Wellcome Lunch ini, maka tim 20 resmi diterima, sedangkan tim 18 resmi dilepas untuk memanfaatkan waktu meneruskan penyusunan laporan dan […]

Mengikuti Semwork Internasional di TEDI

Pada hari ke-21, Senin 28 Oktober 2013, peserta selain melakukan penelitian individual, juga berkesempatan mengikuti Seminar dan Workshop internasional di TEDI. Seperti dijelaskan sebelumnya, keunggulan Universitas Queensland dibanding yang lain adalah, keunggulan di bidang teknologi pendidikan dan pengajaran. Salah satu forum tempat memasarkan temuan-temuan tenaga pengajar dari Queensland disampaikan melalui TEDI ini, tiap tahun dua tahap, melalui paparan hasil-hasil karya-karya […]